Hikmah Perang Khandaq dalam PERMATA 2023

-

Masjid Pendidikan Insantama menjadi saksi. Senin, 15 Mei 2023, seluruh ananda kelas 7 berkumpul untuk mengikuti acara pelepasan PERMATA. PERMATA atau Perkemahan Bersama Insantama adalah puncak ekstra kurikuler Kepanduan yang merupakan ekstra kurikuler wajib kelas 7 di SMPIT Insantama.

Acara pelepasan pada pagi hari ini sangat istimewa karena dihadiri langsung oleh Bapak M. Karebet Widjajakusuma, selaku direktur kesiswaan SIT Insantama. Pak Kar, panggilan akrab beliau memberikan wejangan kepada seluruh ananda kelas 7.

Wejangan tersebut diawali dengan kisah Perang Khandaq yang terjadi pada bulan Syawal. Perang dimana 10 ribu gabungan kabilah-kabilah kafir Quraish-Ghatfan-Yahudi mengepung Madinah yang dibela oleh 3 ribu pasukan muslimin yang dipimpin Rasulullah SAW. Berkat taktik cerdik sahabat Salman Al-Farisi dan pertolongan Allah SWT berupa badai es, kaum muslimin berhasil melewati kepungan orang-orang kafir dan memecah belah pasukan gabungan tersebut.

Apa pelajaran yang bisa diambil dari kisah di atas dan apa hubungannya dengan PERMATA? Pak Kar menyampaikan setidaknya ada dua hikmah yang bisa diambil. Pertama, PERMATA melatih beberapa skill untuk bertahan dalam kondisi yang menyulitkan. Ini pelajaran penting yang harus dikuasai ananda sejak awal, karena di jenjang selanjutnya ananda akan mendapatkan pelatihan yang lebih kompleks. Kedua, PERMATA juga mengajarkan simulasi bertahan hidup. Karena, pemimpin sejati tidak lahir dari kondisi yang nyaman, namun sebaliknya. Demikian pesan pelepasan yang disampaikan pak Kar kepada ananda peserta PERMATA.

Usai prosesi pelepasan, ananda segera masuk ke mobil pengangkut dan diberangkatkan menuju ke Villa Edwin Kabandungan Tamansari untuk melaksanakan PERMATA. Selamat berjuang ananda GLUMINOUS!.[]