Senin Ceria Raih Juara

-

Senin Ceria Raih Juara

Penulis: Irvanda

Hari Kreatifitas Siswa atau HKS merupakan salah satu Kegiatan Tahunan di Sekolah Dasar Islam Terpadu Insantama, tak terkecuali di SDIT Insantama cabang Rangkasbitung. Kegiatan ini dimaksudkan sebagai ajang bagi para siswa untuk mengaktualisasikan diri hingga muncul potensi terbaik yang ada pada diri mereka.

Keceriaan dan semangat terpancar dari diri ananda pada hari Senin, 27 September 2021 ini. Semua murid berbahagia karena sejak hari ini hingga sepekan ke depan mereka akan menjadi juara. Ada berbagai macam kompetisi dan permainan yang disiapkan para guru yang akan diikuti oleh seluruh siswa tanpa terkecuali. Ananda tentu boleh memilih kompetisi dan permainan apa yang mereka minati.

Apakah ada dari sekian banyak ananda yang tidak memiliki minat pada kompetisi dan permainan apapun? Tentu ada. Dan disinilah peran para guru membimbing mereka untuk menemukenali minat dan bakat masing-masing ananda dan membangun kepercayaan diri ananda untuk memilih kompetisi dan permainan yang ia minati.

Dibuka dengan tilawatil Quran, hari ini dilangsungkan beberapa perlombaan, diantaranya lomba menyanyikan Mars Insantama, lomba melukis, dan lomba adzan.

Masih ada beberapa kompetisi dan permainan lagi di beberapa hari ke depan. Semoga anandas dan panitia pelaksana diberikan kelancaran dalam melangsungkan kegiatan ini hingga rampung di akhir pekan nanti.[]