LMT-1 SMPIT Insantama Cilegon; Menggembleng Kepribadian Islam Para Calon Pemimpin

-

LMT-1 SMPIT Insantama Cilegon; Menggembleng Kepribadian Islam Para Calon Pemimpin

Penulis: Eka Nurjanah

Dunia pendidikan bukan hanya melahirkan generasi yang kaya akan ilmu pengetahuan dan teknologi saja, akan tetapi kewajiban untuk membentuk karakter peserta didik menjadi pribadi yang berakhlakul karimah adalah poin penting dalam pencapaian pendidikan yang seutuhnya. Dalam proses pembentukan kepribadian ini tentunya harus didasari oleh nilai-nilai Islam sejak dini agar dapat menjadi pondasi bagi mereka dalam menaungi kehidupan ini.

SMPIT Insantama memiliki program khusus dalam pembentukan kepribadian para peserta didiknya. Program tersebut dinamakan sebagai LMT-1 (Leadership and Management Training). Dalam kegiatan ini bertujuan agar peserta didik mempunyai mimpi besar yang terstruktur untuk menjadi calon pemimpin yang cerdas dan berakhlakul karimah. Kegiatan ini dilaksanakan oleh seluruh cabang Insantama se-Indonesia setiap tahunnya.

Alhamdulillah pada hari Selasa-Kamis, 28-30 September 2021 telah terselenggara kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu oleh para siswa/i SMPIT Insantama, yaitu kegiatan LMT-1 (Leadership and Management Training) Nasional. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid melalui dua pertemuan yaitu online dan offline. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh enam cabang SMPIT Insantama se-Indonesia, salah satunya yaitu sekolah kami SMPIT Insantama Cilegon. Antusiasme para siswa/I dalam mengikuti kegiatan ini sangat luar biasa. Semangat membara begitu terpancar dari wajah-wajah mereka yang cerah-ceria. Terlihat pada saat narasumber memaparkan materi mereka begitu fokus mendengarkannya. Kegiatan ini berlangsung selama empat jam, mulai dari pukul 7.30 WIB sampai dengan selesai.

Adapun didalamnya dimuat menjadi dua sesi dalam penyampaian materi perharinya. Rangkaian dalam kegiatan ini terbagi menjadi dua room zoom terpisah antara ikhwan dan akhwat. Dimulai dari awal acara dipandu oleh beberapa siswa/I yang masing-masing memiliki tugas berbeda diantaranya yaitu sebagai MC, pembaca asmaul husna, doa, tilawah dan lainnya.

Kegiatan ini diisi dengan penyampaian materi oleh narasumber yang begitu luar biasa yaitu Ustadz Ageng Budiansyah dan Ustadz M. Arifurrahman. Materi yang begitu luar biasa tentang Kematian membuat para siswa/I begitu takut akan datangnya ajal kematian. Pesan-pesan yang terkandung didalamnya membuat para siswa/i merenungi akan segala dosa-dosa yang telah diperbuat. Begitu banyak manfaat sebagai bekal ilmu para siswa/i untuk menjadi pribadi yang lebih taat dan takut kepada Allah SWT. Ketakutan yang dihasilkan dari kegiatan LMT-1 memberikan dampak positif dan bermanfaat, sehingga senantiasa bisa memupuk kepribadian Islam, menampakkan akhlakul karimah untuk para calon pemimpin.[]