Senangnya Senam Sehat Bersama di Ekspresi Dokcil SDIT Insantama Bogor

-

Jum’at (11/8/2023) dilaksanakan pertemuan perdana ekspresi Dokter Kecil (DokCil) dengan melakukan senam sehat bersama. Bertempat di lapangan gedung 3, para peserta yang terdiri dari kelas 4 dan 5 berjumlah 37 peserta bergembira melakukan gerakan senam sehat DokCil dengan diiringi alunan irama senam sehat DokCil. Pembina ekspresi dokcil mencontohkan gerakan senam tersebut dengan semangat dan riang gembira yang diikuti oleh para peserta dokcil. Tujuan dari kegiatan senam sehat dokcil ini adalah agar para siswa yang mengikuti ekspresi dokcil semakin sehat, kuat, keren dan semangat. Setelah kegiatan senam sehat usai, para peserta mendapatkan penjelasan materi kegiatan DokCil yang disampaikan Bu Ida Marlina selaku pembina.

Menuru beliau, berbagai kegiatan yang akan diikuti antara lain pengenalan UKS, praktik P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan), pembuatan tandu, kunjungan atau visiting, bakti sosial dan mabit.

Dengan penuh semangat dan antusias ananda mengikuti kegiatan ekspresi dokcil ini. Kinan salah satu murid kelas 4 menuturkan alasannya ketika mengikuti ekspresi dokcil ini, karena memang memiliki cita-cita menjadi dokter. Berawal dari cita-citanya ini, membuat Ananda mengikuti program dokter kecil di sekolahnya.

“Ana ikut dokter kecil atas kemauan ana sendiri, karena ana bercita-cita menjadi dokter, kebetulan ayah ana juga dokter dan menurutnya dokter adalah profesi yang terbaik karena dapat membantu dan mengobati orang” tuturnya dengan wajah ceria.

Semoga para peserta ekspresi dokcil SDIT Insantama ini senantiasa dapat membantu dan menolong sesama, semakin shalih dan shalihah, serta tercapai cita-citanya untuk menjadi dokter umat yang selalu taat pada aturan Allah Swt. Aamiin.[]

Exit mobile version