Indahnya Ramadhan
Di SDIT Insantama
"Telah datang kepada kalian Ramadhan, bulan yang diberkahi. Allah mewajibkan atas kalian berpuasa padanya. Pintu-pintu surga dibuka padanya. Pintu-pintu Jahim (neraka) ditutup. Setan-setan dibelenggu. Di dalamnya terdapat sebuah malam yang lebih baik dibandingkan 1000 bulan. Siapa yang dihalangi dari kebaikannya, maka sungguh ia terhalangi."
Tiada rasa yang terungkap, selain bahagia dan syukur atas karunia Allah SWT dengan hadirnya Bulan Ramadhan. Dan kemudian kita berkesempatan mengisi bulan tersebut.
Berlomba membuat 'lukisan lantai' bertema Indahnya Ramadhan. Lukisan puzzle sebesar 2,6x1,7 m² Inilah yang dilakukan siswa kelas VI SDIT Insantama Bogor.
Lukisan puzzle itu tersusun dari 90 kertas. Dengan pewarnaan menggunakan crayon, setiap kelas ditantang menyelesaikannya dalam 2,5 jam.
Inilah aktifitas kelas pamungkas SDIT Insantama untuk mengisi hari ke-10 Ramadhan di sekolah.
Kekompakan dan kerjasama tim sangat nampak saat mereka bekerja menyelesaikan gambar raksasa itu.
Dengan dipandu Guru Kelas akhirnya mereka berhasil merampungkan tugas yang sebenarnya adalah bagian dari Ujian Seni Budaya dan Keterampilan. Tepat pada pukul 11.00 WIB lukisan lantai tersebut dipamerkan kepada warga sekolah.
#HappyRamadhan
#RamadhanMubarak
#BertaburIlmuDanAmal