Ekspresi farming kali ini giliran anak-anak kelas 2 SDIT Insantama Serang. Farming hari ini praktik menanam kangkung dengan menggunakan media gelas plastik dan Sterofoam. Ekspresi farming dilaksanakan Rabu (18-1-2023), di halaman belakang sekolah Insantama. Anak-anak bersemangat belajar sambil praktik menanam, sehingga menambah keseruan dalam agenda farming ini.
Ekspresi farming ini menurut ustadz Hanapi, M.Ag, selaku PJ Farming, tujuannya adalah pertama, memanfaatkan barang bekas seperti gelas plastik dan Stereofoam untuk dijadikan media menanam kangkung. Kedua, melatih anak-anak agar kreatif menggunakan media tanam di sekitar kita. Ketiga, mengajarkan anak-anak untuk menanam kangkung menggunakan cara hidroponik. Keempat, mengetahui cara pertumbuhan tanaman yang mulai dari biji sampai besar, kemudian bisa dipanen hasilnya.
Ustadz Hanapi menambahkan memberikan motivasi dan harapannya agar para siswa bisa kreatif dan memanfaatkan barang bekas di sekeliling kita untuk dijadikan media menanam. "Melatih anak-anak memiliki keterampilan dalam bercocok tanam baik menggunakan lahan terbuka atau media hidroponik." Katanya.
Sementara itu, ananda Alif siswa kelas 2 menanyakan pada gurunya disaat praktik. "Kenapa cara menanamnya, Sterofoam dilubangi?" Ungkapnya dengan semangat. Langsung ditanggapi gurunya. "Karena tempat untuk menyimpan gelas plastik, nantinya akan dikasih biji kangkung." Jawabnya dengan lugas. Berbeda dengan siswa kelas 2 lainnya, ananda Aqila yang menanyakan disaat praktik menanam. "Pak... Stereofoam nya dikasih air gak? Ujarnya dengan cermat. Lalu dijawab dengan rinci oleh pak Hanapi. "Stereofoam belum dikasih air dulu, supaya biji kangkung tumbuh akar dan daun, setelah tumbuh baru dikasih air dan vitamin A/B Mix." Urainya pada anak-anak disaat kegiatan farming.
Namun demikian, ustadz Hanapi menjelaskan dengan rinci terkait alat dan bahan-bahannya serta cara membuat dan menanamnya antara lain bahannya, bibit kangkung, gelas plastik, Stereofoam, kain flanel, vitamin A/B Mix. Sedangkan cara menanamnya pertama, lubangi Stereofoam menggunakan kater. Kedua, lubangi kecil gelas plastik menggunakan paku. Ketiga, potong kecil kain sesuai ukuran gelas. Keempat, masukan potongan kain kedalam gelas. Kelima, masukan bibit kangkung ke dalam gelas. Keenam, masukan air yang sudah di beri vitamin A/B Mix ke Sterofoam. Ketujuh, simpan di tempat terbuka.
"Menanam adalah kegiatan yang sangat positif, membuat seseorang membutuhkan kesabaran untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat." Pungkasnya.[]